Senin, 19 Oktober 2015

1. Padang Savanna Bromo

Padang Savana Bromo atau bukit Jemplang, salah satu tempat yang indah di kawasan Gunung Bromo. Biasa di sebut dengan “bukit teletabies”, karena memang tempat ini menyerupai rumah para tokoh film anak – anak bernama teletabies yang popular pada tahun 90-an. Berada di Selatan gunung Bromo, Anda bisa melewati lautan pasir untuk bertemu dengan tempat ini.
Padang Savana Bromo adalah hamparan karpet hijau yang di kelilingi bukit bukit menjulang yang di persembahkan alam untuk kita. Sangat di sayangkan jika Anda berkunjung ke bromo tapi melewatkan padang savana bromo ini. Untuk sampai ke Padang savana bromo yang terletak di bukit Jemplang ini Anda juga akan melewati Lautan Pasir, pemandangan kontras yang justru membuat kawasan ini banyak di kunjungi oleh wisatawan, yang penasaran dengan pemandangan yang ada di sini.

2. Rafting Kesembon Malang

walnya aliran sungai ini sungguh memprihatinkan, karena lebih di gunakan sebagai tempat pembuangan sampah oleh masyarakat sekitar. Akhirnya para pencinta lingkunganpun melihat potensi alam yang ada di aliran sungai ini, dan akhirnya jadilah wisata arum jeram kasembon yang seperti sekarang banyak di minati oleh masyarakat. Dan dengan adanya wisata rafting ini di harapkan bisa membuka lapangan kerja baru yang bisa di kembangkan oleh masyarakat sekitar.
Suasana pedesaan menambah keasrian tempat wisata Rafting Kasembon Malang ini, sangat memanjakan mata dan merefresh pikiran Anda agar jauh lebih tenang setelah melakukan rutinitas sehari – hari.

3. Wisata Petik Jeruk Malang


tempat wisata di Malang yang cocok untuk rekreasi bersama keluarga, cocok untuk di gunakan sebagai media pembelajaran oleh pelajar dan mahasiswa. Lokasi dari agrowisata ini kurang lebih sekitar 8 KM dari jalan raya utama arah kota Batu, lebih mudahnya menuju arah selatan dari Taman Rekreasi Sengkaling Malang. Di sana Anda dapat melihat tempat yang tidak kalah indah dari agrowisata yang lain. Lebih terlihat alami, beraroma pedesaan dan yang pasti berbeda dengan agrowisata lain yang cenderung sudah tertata lebih modern. Wisata Petik Jeruk Malang berada di desa Selorejo, kecamatan Dau kabupaten Malang. Selain terkenal dengan hasil jeruknya, desa Selorejo ini juga terkenal sebagai desa yang ramah, penduduk di desa ini murah senyum. Keramahan ini juga menjadi pelayanan dan wisata sosial yang tak bisa dinilai dengan uang dan menjadikan kharisma tersendiri dari desa Selorejo ini.

4. Pemandian Lembah Dieng Malang


Objek Wisata ini juga merupakan salah satu tempat liburan yang nyaman dan mempunyai fasilitas cukup lengkap, karena selain kolam renang (waterpark) dan pemancingan juga terdapat berbagai jenis permainan anak-anak, area outbound, mushola, resto dan area parkir yang luas. Kita juga dapat menemui pemandangan yang indah, udara sejuk, pepohonan yang rindang, bebas polusi, suasana yang nyaman , ditambah dengan latar belakang pemandangan Gunung Panderman dan Gunung Semeru membuat pemandian lembah dieng malang semakin lengkap.

Pemandian Lembah Dieng Malang terkenal dengan airnya, air kolam ini berasal dari sumber mata air secara langsung dan selalu dikuras/di bersihkan setiap 2 minggu sekali demi menjaga kualitas air yang bersih dan sehat. Ada 2 area kolam renang yaitu berada di dalam taman dan di area khusus kolam renang, kolam pertama tidak terlalu luas adalah kolam renang khusus anak-anak . Kolam renang ini dilengkapi dengan waterboom, air mancur yang mengalir langsung dari sumber air dengan kedalaman 30-70cm. Sedangkan kolam yang kedua cukup luas dengan berbagai fasilitas dan kebersihan yang terjaga. Kolam renang dengan ukuran 50 x 25m ini sangat efektif untuk berenang, karena dengan kedalaman 1,3 – 4,2m pengunjung dapat berenang dengan sesuka hati. Sedangkan yang kedua cukup luas dengan berbagai fasilitas  dan kebersihan yang terjaga.